Persiapan Material The Herta Honkai: Star Rail Versi 3.0

The Herta adalah karakter bintang 5 elemen Es dengan jalur Erudition yang akan hadir di Honkai: Star Rail versi 3.0. Meskipun ia akan tampil sebagai karakter unggulan pada banner Message from Beyond, Herta kemungkinan akan kembali di banner mendatang sesuai jadwal rotasi.

Untuk mempersiapkan kehadirannya, berikut adalah informasi material Ascension, dan Trace yang diperlukan untuk meningkatkan potensinya. Informasi ini berdasarkan bocoran beta dan mungkin berubah saat perilisan resmi.

Read More

Material Ascension Herta

Untuk meningkatkan levelnya, berikut material yang diperlukan:

  • Material Inti:
    • 15 Extinguished Core
    • 15 Glimmering Core
    • 15 Squirming Core
  • Material Utama: 65 Dream Fridge
  • Kredit: 308.000

Material per tingkat Ascension:

  • Level 20: 5 Extinguished Core, 4.000 Kredit
  • Level 30: 10 Extinguished Core, 8.000 Kredit
  • Level 40: 6 Glimmering Core, 3 Dream Fridge, 16.000 Kredit
  • Level 50: 9 Glimmering Core, 7 Dream Fridge, 40.000 Kredit
  • Level 60: 6 Squirming Core, 20 Dream Fridge, 80.000 Kredit
  • Level 70: 9 Squirming Core, 35 Dream Fridge, 160.000 Kredit

Material Trace Herta

Untuk meningkatkan kemampuan pasif dan serangannya, diperlukan:

  • Tracks of Destiny x8
  • Auspice Sliver x12
  • Rough Sketch x18
  • Extinguished Core x41
  • Glimmering Core x56
  • Squirming Core x58
  • Dynamic Outlining x69
  • Exquisite Colored Draft x139
  • Kredit: 3 juta

Herta adalah karakter yang menjanjikan dengan kemampuan AoE yang kuat dan efek pasif yang unik. Jika kamu berencana menggunakan Herta, kumpulkan material yang disebutkan untuk memaksimalkan potensinya. Namun, tetap perhatikan perubahan yang mungkin terjadi saat perilisan resmi.

Related posts