Haru Urara, Kuda Balap Jepang yang Jadi Inspirasi Karakter Umamusume, Tutup Usia

Haru Urara, kuda balap legendaris asal Jepang yang menjadi inspirasi karakter di Umamusume: Pretty Derby, dikabarkan meninggal dunia pada usia 29 tahun. Meski sepanjang karier profesionalnya tak pernah sekalipun meraih kemenangan, Haru Urara justru dikenal publik sebagai “bintang bersinar bagi semua yang pernah kalah.”

Meninggal karena Kolik

Dilansir Yahoo! Japan, Haru Urara menghembuskan napas terakhir pada Selasa dini hari (9 September), di Martha Farm, Chiba—tempat ia tinggal sejak 2013. Penyebab kematiannya adalah Horse Colic, kondisi di mana gas menumpuk di usus akibat masalah pencernaan hingga memperlambat pergerakan usus.
Cygames, developer Umamusume: Pretty Derby, turut menyampaikan belasungkawa melalui akun media sosial resmi mereka.

Read More

Kisah Hidup dan Karier

Lahir pada 27 Februari 1996 di Hokkaido, Haru Urara merupakan keturunan dari kuda balap papan atas, Nippo Teio. Namanya berarti “Musim Semi yang Indah” dalam bahasa Jepang. Sayangnya, meski punya darah keturunan kuat, Haru Urara gagal memenangkan satupun dari 113 balapan yang ia ikuti sepanjang kariernya.

Debutnya dimulai pada 17 November 1998 di lintasan Kōchi, namun ia langsung finis terakhir. Meski begitu, Haru Urara tetap rutin turun balapan 1–2 kali sebulan. Namanya melejit pada Juni 2003, setelah kalah 80 kali beruntun, hingga media Jepang melabelinya sebagai “bintang pecundang yang bersinar.”

Saking populernya, tiket taruhan Haru Urara bahkan dianggap sebagai o-mamori (jimat keberuntungan), terutama untuk melindungi diri dari kecelakaan lalu lintas. Kōchi Prefecture Horse Racing Association pun menggelar kampanye dan merilis merchandise khusus, yang membuat banyak penggemar rela datang ke arena balap hanya untuk mendukungnya.

Haru Urara akhirnya pensiun pada Agustus 2004 dengan catatan 0 kemenangan dan 113 kekalahan. Meski begitu, pada 2019 ia sempat merasakan “kemenangan” saat mencatat waktu terbaik dalam lomba time trial untuk kuda senior.

Inspirasi di Dunia Game

Saat Umamusume: Pretty Derby rilis pada Februari 2021 di Jepang, Haru Urara langsung masuk daftar karakter awal bersama kuda legendaris lain seperti Special Week, Silence Suzuka, dan Tokai Teio. Popularitas game ini semakin mendunia ketika rilis global pada Juni 2024.

Cerita Haru Urara pun kembali menginspirasi. Pemain global ikut berdonasi melalui situs Fresh Hay Bank untuk memberinya rumput segar sebagai pakan. Antusiasme fans begitu besar hingga sempat membuat situs tersebut crash karena lebih dari 2.500 kg rumput ryegrass terkumpul hanya dalam sebulan.

Selain Haru Urara, beberapa kuda balap nyata lain yang jadi inspirasi karakter Umamusume seperti Meisho Doto, Hishi Miracle, dan Nice Nature juga menerima dukungan serupa.

Perpisahan dengan Legenda

Haru Urara menjadi kuda kedua yang berpulang pada 2025 setelah Grass Wonder yang meninggal lebih dulu pada Agustus lalu di usia 30 tahun. Meski tak pernah mencicipi kemenangan, kisah Haru Urara membuktikan bahwa kegigihan dan semangat pantang menyerah bisa menjadikannya ikon yang dicintai banyak orang.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *