Kamu mungkin akan relate dengan penggunaan dua akun WhatsApp pada dua smartphone yang berbeda untuk berbagai alasan. Salah satu contohnya, yakni untuk keperluan pribadi dan pekerjaan. Hal ini menjadi wajar karena dengan dua nomor WhatsApp, kita bisa bebas gangguan pekerjaan apabila sedang mengambil cuti atau liburan.
Melihat kebutuhan penggunanya saat ini, WhatsApp merilis fitur Multiple Account yang memungkinkan kamu menggunakan dua nomor WhatsApp dalam satu smartphone saja. Tentu hal ini sangat melegakan bukan? Sebab, kamu tak perlu repot membawa dua ponsel ke mana pun kamu pergi karena dua nomor sudah tersedia di dalam satu device.
Lalu, bagaimana cara mengaktifkan fitur Multiple Account ini? Simak langkah-langkahnya berikut ini.
- Pastikan WhatsApp yang kamu gunakan sudah mendapatkan update terbaru, yaitu versi 2.23.20.76. Jika tidak, tentu tidak akan menikmati fitur baru kepunyaan WhatsApp ini.
- Kamu buka aplikasi WhatsApp seperti biasa.
- Tekan titik tiga di pojok kanan atas aplikasi WhatsApp yang sudah kamu buka.
- Masuk ke menu ‘Pengaturan’ atau ‘Settings’ (tergantung bahasa smartphone kamu).
- Di samping nama akun kamu nanti akan ada tanda panah ke bawah (samping QR code), tekan dan kemudian akan muncul pilihan ‘Add Account’ atau ‘Tambah Akun’.
- Tekan pilihan ‘Agree and Continue’ atau ‘Setuju dan Lanjutkan’.
- Kamu bisa memasukan nama negara, kode negara dan juga nomor WhatsApp yang ingin kamu tambahkan ke smartphone kamu.
- Tekan ‘Next’ atau ‘Lanjut’.
- Masukkan nama profil yang akan ditampilkan pada akun tersebut.
- Tekan ‘Next’ atau ‘Lanjut’ dan tunggu hingga proses penambahan akun berhasil.
- Selesai dan kamu akan langsung masuk ke halaman dari akun baru tersebut.
- Jika ingin ubah ke akun sebelumnya kamu bisa tekan titik tiga di pojok kanan atas aplikasi WhatsApp dan pilih ‘Switch Accounts’ atau ‘Ganti Akun’.
Cukup mudah ya ternyata untuk menambahkan akun baru ke akun yang sudah ada. Meski kini belum semua smartphone atau negara bisa menggunakan fitur ini, namun WhatsApp mengatakan dalam situs resminya akan mulai menerapkan fitur tersebut secara bertahap.
Kamu sendiri bagaimana, sudah bisa menggunakan fitur ini belum? Tulis di kolom komentar, ya!